DEMAK - Babinsa Desa Kebonbatur Koramil 12/Mranggen Koptu Agus Maksum, melaksanakan kegiatan Komsos dengan penjual makanan cilok, Selasa (17/10/2023).
Kegiatan Komsos tersebut, dilakukan Koptu Agus Maksum di Desa Kebonbatur RT 03 RW 07 Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak.
Dalam kegiatan Komsos ini, Koptu Agus Maksum menghimbau penjual makanan cilok untuk selalu menjaga kebersihan, baik kebersihan pada makanan yang dijual maupun kebersihan disekitar tempatnya berjualan.
Di kesempatan tersebut, Koptu Agus Maksum juga mengingatkan untuk selalu menutupi makanan yang dijual dengan plastik, agar makanan tersebut terhindar dari debu dan tidak membuang sampah sembarangan.
Baca juga:
Sifat Egoisme Dapat Menghancurkan Hubungan
|
Sebelum mengakhiri Komsosnya, Koptu Agus Maksum berpesan untuk tidak berjualan di area yang dapat menganggu para pejalan kaki dan kendaraan yang lalu lalang di jalan. Jelasnya. (Pendim0716).