DEMAK – Kodim 0716/Demak dan Kodim 0719/Jepara menggelar upacara persemayaman dan pemakaman secara militer Koptu Eko Prasetyo Babinsa Koramil 04/Pecangaan Kodim 0719/Jepara, yang meninggal dunia karena sakit di TPU Gili Desa Katonsari, Kecamatan Demak, Kamis (15/12/2022).
Upacara persemayaman jenazah secara militer dipimpin langsung oleh Dandim 0719/Jepara Letkol Inf M Hunur Roriq. Jenazah almarhum diserahkan oleh pihak keluarga kepada untuk diberangkatkan dan dimakamkan secara militer.
Dalam upacara tersebut, Danramil 05/Mijen Kodim 0716/Demak Kapten Kav Karmadi menjadi Komandan upacara, dengan dihadiri Kasdim 0716/Demak Mayor Inf Supriyono, Kasdim 0719/Jepara Mayor Arm Sarifudin Widianto, dan perwira jajaran Kodim 0716/Demak dan Kodim 0719/Jepara.
Dalam amanatnya, Dandim 0719/Jepara menyampaikan turut berbela sungkawa atas meninggalnya almarhum Koptu Eko Prasetyo, yang merupakan warga Kabupaten Demak yang berdinas di wilayah Kabupaten Jepara.
Baca juga:
Dandim Magelang Lepas 3 Pamen Terbaiknya
|
Dikatakannya, almarhum merupakan sosok anggota yang baik dan membanggakan, memiliki dedikasi yang tinggi selama berdinas. Almarhum juga memiliki jasa kepada Bangsa dan Negara, namun sebagai manusia biasa tidak lepas dari kekurangan kesalahan. Hendaknya semua pihak memaafkan atas kesalahan almarhum selama hidupnya, baik yang disengaja ataupun yang tidak disengaja.
Baca juga:
Kodim Brebes Terus Kampanyekan Rekrutmen TNI
|
“Setiap manusia pasti mengalami semua apa yang namanya mati. Setiap manusia yang hidup di dunia, disadari atau tidak, cepat atau lambat, pasti akan mengalami kematian dan tidak akan menjadikan manusia yang hidup kekal. Oleh karenanya, hendaknya peristiwa ini menjadi pengingat bagi kita semua, ” katanya.
Setelah selesai upacara persemayaman, jenazah almarhum Koptu Eko Prasetyo diberangkatkan menuju TPU Gili Desa Katonsari untuk dimakamkan. Dan pemakamannya dilaksanakan juga secara militer dengan dipimpin Komandan Kodim 0716/Demak Letkol Czi Pribadi Setya Pratomo.
Dalam kesempatan itu, Dandim Demak selaku Inspektur upacara menyampaikan keluarga besar Kodim 0716/Demak turut berbela sungkawa atas meninggalnya almarhum Koptu Eko Prasetyo anggota Kodim 0719/Jepara. Dandim berharap, keluarga almarhum tetap diberikan kekuatan, kesabaran dan ketabahan dalam menghadapi musibah ini.
“Semoga almarhum diberikan tempat yang layak disisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberikan kesabaran, ketabahan dan tawakkal dalam menghadapi cobaan ini, ” tutup Dandim.
Diketahui, almarhum Koptu Eko Prasetyo meninggal dunia karena sakit pada Kamis (15/12) dini hari, setelah beberapa hari mendapat perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah Sunan Kalijaga Demak.
Redaktur : Makruf/Pendim 0716/Demak