Babinsa Hadiri Pelantikan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Bandungrejo

    Babinsa Hadiri Pelantikan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Bandungrejo
    Babinsa Koramil 12/Mranggen Serka Saswito menghadiri undangan dalam rangka pelantikan anggota BPD Desa Bandungrejo

    DEMAK – Babinsa Koramil 12/Mranggen Serka Saswito menghadiri undangan dalam rangka pelantikan anggota BPD Desa Bandungrejo yang bertempat di Balai Desa Bandungrejo Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak, Kamis (12/09/2024).

    Hadir dalam kegiatan tersebut PLt. Camat Mranggen Bapak Ali Mabub, SH. MM., Kasi Tata Pemerintahan Ibu Tufi, S. beserta Staf, Kepal Desa Bandungrejo Ibu Sri Hartini beserta Perangkat Desa, Babinsa Desa Bandungrejo Serka Saswito, Ketua BPD Bapak Hendi Wibowo, S.Pdi,  Ketua RW dan RT se Desa Bandungrejo.

    Kegiatan tersebut pengambilan sumpah anggota BPD Desa Bandungrejo, yang dipimpin langsung oleh Plt. Camat Mranggen Bapak Ali Mahbub, SH., MM.

    Serka Saswito mengucapkan selamat kepada anggota BPD yang baru, dan diharapkan dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai aturan yang berlaku serta meningkatkan kerjasama dengan kepala Desa Bandungrejo demi pelaksanaan pembangunan serta SDM masyarakat Desa Bandungrejo.

    Tugas BPD adalah mitra dari Desa, oleh karena itu Komunikasi dan koordinasi sangat penting, karena BPD bertanggung jawab untuk menggali, menampung, mengelola dan menyelenggarakan aspirasi warga masyarakat untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera demi kemajuan desa.

    Lebih lanjut Babinsa berharap dengan dilantiknya anggota BPD yang baru dapat segera menyesuaikan diri dengan tugas yang akan diemban. Disamping itu juga bisa bersinergi dengan TNI-Polri, Kepala Desa, Perangkat Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dalam rangka membangun desa dengan niat tulus ikhlas sehingga apa yang di cita-citakan masyarakat Desa Bandungrejo dapat tercapai. Harapnya. (Pendim0716).

    demak
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kebugaran Prajurit Kodim 0716/Demak...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 12/Mranggen Beri Motivasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika

    Ikuti Kami